KOMUNIKASI PEMASARAN WORD OF MOUTH KELOMPOK BELAJAR HARAPAN BUNDA KEDUNGWULUH PURWOKERTO BARAT DALAM MEMBANGUN KEPERCAYAAN KLIEN

Purwanto, Niken Meinica (2024) KOMUNIKASI PEMASARAN WORD OF MOUTH KELOMPOK BELAJAR HARAPAN BUNDA KEDUNGWULUH PURWOKERTO BARAT DALAM MEMBANGUN KEPERCAYAAN KLIEN. Other thesis, Universitas Amikom Purwokerto.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (597kB)
[thumbnail of DAFTAR ISI.pdf] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (510kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (463kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Image
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (643kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Image
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (631kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Image
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (629kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Image
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Image
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (470kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Image
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (578kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Di zaman modern ini, masyarakat mulai memahami pentingnya pendidikan anak usia dini sebagai pendidikan pra-sekolah bagi anak. Sehingga, banyaknya Kelompok Belajar/Bermain atau yang dikenal dengan sebutan KB yang merupakan pendidikan non-formal bagi anak usia dini. Eksistensi KB sudah menjamur di kota besar maupun kota kecil. Perlu adanya strategi pemasaran yang tepat untuk dapat bersaing dengan kompetitor lainnya dalam memikat calon klien. Salah satunya, strategi komunikasi pemasaran word of mouth yang dilakukan oleh Kelompok Belajar Harapan Bunda Kedungwuluh Purwokerto Barat atau yang dikenal dengan sebutan KB Harbund. Peneliti memilih KB Harbund sebagai subjek penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mendeskripsikan komunikasi pemasaran word of mouth KB Harbund dalam membangun kepercayaan klien dari aspek harmony, acceptance dan participation simplicity. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini dikaji dengan teori kepercayaan klien dari Manfred Bruhn, dengan teknik snowball sampling sebagai teknik penentuan informan penelitian dan melalui observasi, wawancara serta dokumentasi sebagai teknik pengambilan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa word of mouth di KB Harbund berasal dari pihak internal dan eksternal KB Harbund. Dari pilihan internal yaitu kepala sekolah dan guru-guru KB Harbund dengan KB Harbund menyosialisasikan pentingnya pendidikan anak usia dini dan menawarkan biaya sekolah yang murah, sementara dari pihak eksternal yaitu wali murid dan stakeholder dari KB Harbund dengan menceritakan dan merekomendasikan KB Harbund kepada calon klien. Word of mouth yang dilakukan ini berhasil membangun kepercayaan klien melalui program-program yang ada di KB Harbund, diantaranya program subsidi silang, program parenting, program outing class, program kesehatan, dan program konsultasi.
Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Dr. Ade Tuti Turistiati, MIRHRM., dan Adinna Islah Perwita, M.I.Kom.
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Komunikasi Pemasaran, Word of mouth, Teori Kepercayaan Klien Manfred Bruhn, Kelompok Belajar, KB Harbund Purwokerto
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications > Branding
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat Universitas Amikom Purwokerto
Date Deposited: 08 Oct 2024 03:40
Last Modified: 08 Oct 2024 03:41
URI: https://eprints.amikompurwokerto.ac.id/id/eprint/2020

Actions (login required)

View Item
View Item